Saturday, December 10, 2011

Sang Penari Dinobatkan Jadi Film Terbaik Indonesia 2011

Film yang diangkat dari novel "Ronggeng Dukuh Paruk" meraih empat Piala Citra dalam ajang Festival Film Indonesia 2011 yang dilangsungkan di Gedung Pariwisata, Jakarta, Sabtu (10/12/2011) malam. Salah satu penghargaan yang diraih adalah penghargaan untuk kategori Film terbaik.

Sejak awal, film berjudul "Sang Penari" tersebut memang telah dijagokan. Bahkan beberapa resensi film yang mengulas film besutan Ifa Isfansyah ini menyebutkan, ini lah salah satu film Indonesia layak tonton tahun ini.

Selain diganjar sebagai film terbaik, sutradara film ini, Ifan Isfansa, juga diganjar dengan penghargaan sebagai sutradara terbaik. Sedang dua penghargaan lagi diraih melalui kategori pemeran utama wanita terbaik, dan pemeran pendukung wanita terbaik.

Film Indonesia pertama yang bercerita tentang sepakbola dan juga dibintangi atlit sepakbola sunggguhan seperti Irfan Bachdim dan Kim Kurniawan, hanya diganjar penghargaan untuk kategori pengarah artistik terbaik. Sementara aktor senior Mathias Muthus menyabet penghargaan untuk kategori pemeran pendukung pria terbaik.


Nuansa Berbeda

Pagelaran insan perfilman Indonesia kali ini terasa sangat berbeda dengan ajang serupa yang digelar tahun lalu. Dalam pagelaran semalam, panitia penyelenggara menjadikan serangkaian musik dan lagu yang diambil dari soundtrack film-film yang masuk nominasi, dan dibalut dalam gaya medley. Selain itu, dengan mengusung tema 'Perbaikan Membutuhkan Perbaikan', pagelaran kali ini juga tak hanya memberikan penghargaan bagi sineas film bioskop, film pendek, dan film dokumenter melaui Piala Citra, tapi juga memberikan penghargaan tertinggi bagi sineas film televisi melalui Piala Vidia.

Dengan begitu, tahun ini ada 13 kategori nominasi Piala Vidia dan 16 kategori nominasi Piala Citra. Nampak seiring sejalan dengan keinginan Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Mari Elka Pangestu.

"Dengan demikian, semoga industri perfilman Indonesia semakin berkualitas, tidak hanya dari segi penontonnya tetapi juga dari filmnya," kata Mari Elka di Gedung Pariwisata, 10 Desember 2011.

Pemenang Piala Vidia telah dibacakan pada Selasa 6 Desember 2011 lalu, sementara pemenang Piala Citra baru Sabtu (10/12/2011) malam. Dalam ajang ini, ada 38 film yang bersaing untuk meraih Piala Citra dan Piala Vidia.

Berikut daftar pemenang Piala Citra FFI 2011:
- Pemeran pendukung pria terbaik: Mathias Muchus - Pengejar Angin
- Pemeran pendukung wanita terbaik: Dewi Irawan - Sang Penari
- Penyunting gambar terbaik: Aline Jusria, Dinda Amanda - Catatan si Boy
- Pengarah artistik terbaik: fauzi - Tendangan dari Langit
- Penata musik terbaik: Thoersi Argeswara - The Mirror Never Lies
- Penata suara terbaik: Aditya Susanto, Ichsan Racmaditta - Masih Bukan Cinta Biasa
- Penulis cerita asli terbaik: Kamila Andini - The Mirror Never Dies
- Penulis skenario terbaik: Benni Setiawan - Masih Bukan Cinta Biasa
- Penata sinematografi terbaik: Yandi Sugandi - "?"
- Pemeran utama wanita terbaik: Prisia Nasution - Sang Penari
- Pemeran utama pria terbaik: Emir Mahira - Rumah Tanpa Jendela
- Sutradara terbaik: Ifa Isfansyah - Sang Penari
- Film terbaik: Sang Penari

No comments:

Post a Comment